Investasi kini semakin mudah dengan hadirnya investasi di Tokopedia yang aman dan menguntungkan pada nasabah pastinya.
Bagi yang terbiasa investasi reksadana di Bareksa, kini kamu bisa belanja dan juga investasi di Tokopedia. Investasi reksadana tokopedia mempunyai beberapa investasi, salah satunya adalah reksadana pasar uang, baik yang reksadana konvensional maupun reksadana syariah.
List Reksadana Tokopedia
Dengan melakukan investasi tokopedia, semakin mudahlah kita dalam berinvestasi. Berikut ini adalah list reksadana tokopedia yang pastinya saat ini masih kalah jauh dari list reksadana bareksa yang sudah dulu ada.
Meskipun begitu, list reksadana yang ada di tokopedia cukup bagus kok.
- Reksadana Pasar Uang Syailendra Dana Kas
- Reksadana Pasar Uang Mandiri Pasar Uang Syariah Ekstra
- Reksadana Pendapatan Tetap Bahana MES Syariah Kelas A
- Reksadana Pendapatan Tetap Manulife Obligasi Negara Indonesia II Kelas D1
Tokopedia reksadana review
Selama menggunakan reksa dana tokopedia, aku cukup puas dengan informasi ataupun kemudahan yang diberikan oleh Tokopedia selama aku berinvestasi di sana.
Bagi yang belum download aplikasi Tokopedia, silahkan download tokopedia apk di sini ya.
Investasi yang sering aku lakukan adalah tokopedia reksa dana di Pasar Uang. Dengan menggunakan investasi Pasar Uang tersebut, aku lebih mudah berinvest atau mengambilnya. Bahkan aku juga telah mendapatkan keuntungannya. Daripada duit ditabung di Bank, aku lebih memilih untuk berinvestasi di pasar uang Tokopedia.
Tokopedia reksadana Pendapatan Tetap merupakan opsi terbaru yang aku lakukan dalam berinvestasi di aplikasi Tokopedia. Keuntungan sedikit lebih besar, cuma untuk pengambilan saat ini tidak instan seperti Pasar Uang. tapi tetap bagus dan keuntungan lebih besar.
Reksadana tokopedia vs bibit
Jika kamu nanya bagusan mana dibandingkan reksadana Bibit atau Bareksa, pastinya Bibit dan Bareksa juaranya. kenapa aku bilang mereka lebih bagus dari Tokopedia, karena Bibit dan Bareksa memang membuat platform khusus untuk investasi. Jenis reksadana juga jauh lebih komplit.
Tapi, bagi pemula yang ingin berinvestasi, aku sangat merekomendasikan untuk berinvestasi di Tokopedia lebih dahulu.